Cara Mengatasi Turun Berok - Turun berok atau hernia adalah penyakit yang dapat terjadi pada siapa saja termasuk pada pria dan wanita. Jika anda mengalaminya apa hal pertama yang anda akan lakukan? sebelum anda pergi kedokter, sebaiknya anda coba dahulu cara mudah yang bisa anda lakukan dirumah.
Hernia merupakan penyakit dimana organ dalam tubuh menekan bagian jaringan yang lemah hingga berpindah dari lokasi semestinya. Penyakit ini dapat terjadi pada beberapa bagian tubuh umumnya terjadi pada area panggul di dalam rongga perut dan dada. Pengobatan yang dilakukan untuk penyakit ini biasanya dilakukan dengan medis atau juga bisa dengan alami.
Untuk mencegah terjadinya efek samping pada hernia sebelum anda terburu-buru kedokter sebaiknya anda harus mencoba terlebih dahulu cara mengatasi turun berok dibawah ini yang bisa anda lakukan dirumah.
Cara Mengatasi Turun Berok Tanpa Obat Yang Bisa Anda Lakukan Dirumah
- Banyak minum air putih.
Dengan cara minum air putih yang cukup setiap hari dapat membantu untuk mencegah sembelit, saat sedang mengalami sembelit biasanya anda akan lebih susah mengejan saat buang air besar. Dengan banyak minum feses akan menjadi lebih lunak dan lebih mudah kesaluran pembuangan, dengan begitu buang air besar akan menjadi lebih lancar dan membantu mengurangi gejala hernia. - Konsumsi makanan tinggi serat.
Dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung tinggi serat merupakan salah satu hal yang bisa membantu mengatasi turun berok. Makanan tinggi serat dapat mencegah terjadinya sembelit yang akan memperparah gejala, contoh makanan yang mengandung tinggi serat yaitu gandum, biji-bijian, sayur. - Hindari mengangkat barang terlalu berat atau menggendong anak.
Menggendong anak mungkin memiliki kebahagiaan tersendiri, namun jika anda memiliki masalah turun berok sebaiknya hindari terlebih dahulu sampai kondisi anda benar-benar pulih. Tidak hanya menghindari benda yang berat anda juga dianjurkan untuk tidak berdiri terlalu lama karena dapat memberikan tekanan pada panggul. - Menjaga berat badan.
Salah satu faktor resiko peningkatan turun berok yaitu mengalami kelebihan berat badan, maka untuk itu sebaiknya anda harus bisa tetap menjaga berat badan dengan mengatur pola makan dan olahraga secara teratur untuk mengurangi gejala turun berok yang anda rasakan. - Dengan melakukan senam kegel.
Salah satu cara untuk mengatasi turun berok yang bisa anda lakukan dirumah yaitu dengan melakukan senam kegel, yaitu senam yang dapat membantu menguatkan otot-otot panggul yang melemah. Anda bisa melakukan senam kegel selama 10 detik saat mengencangkan dan merelaksasikan otot panggul, ulangi cara ini sebanyak tiga kali supaya otot panggul anda menjadi lebih optimal.
Demikian penjelasan tentang cara mudah mengatasi turun berok tanpa obat semoga bermanfaat dan semoga informasi yang kami bagikan dapat membantu anda untuk mengurangi gejala dan kesembuhan turun berok yang sedang anda alami saat ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar