Minggu, 11 November 2018

Anemia Pada Bayi

Anemia Pada Bayi -Selain anemia bisa menyerang pada anak - anak, remaja, dan orangtua anemia juga bisa menyerang pada bayi kenali gejala dan penyebabnya.

Anemia merupakan suatu kondisi ketika sel darah merah tidak cukup membawa oksigen ke seluruh tubuh. Bayi di bawah usia satu tahun dan remaja adalah dua golongan usia yang sangat rentan terkena anemia selama masa pertumbuhan karena mereka memerlukan zat besi tambahan untuk tumbuh.
Kekurangan zat besi bisa terjadi karena beberapa alasan, termasuk rendahnya zat besi dalam makanan, pendarahan yang terus menerus (misalnya di saluran usus), dan buruknya penyerapan zat besi oleh tubuh.

Anemia Pada Bayi 



Gejala yang sering di timbulkan adalah wajah serta telapak tangan pucat dan dapat di temukan beberapa gejala komplikasi. Anemia umumnya terjadi pada bayi prematur, dimana bayi terlahir dalam kurang bulan sehingga proses penyerapan tidak berjalan secara normal. Selain pada bayi prematur, anemia juga bisa terjadi pada bayi yang berat badannya rendah, bayi kembar bayi yang sudah di beri susu formula sebelum berumur satu tahun juga bisa terkena anemia.

Jika anemia terjadi pada bayi maka akan mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan mereka di masa depan. harus selalu waspada jika bayi anda menunjukan gejala sebagai berikut :
  1. Sering rewel di bandingkan dengan biasanya.
  2. Mengalami nafsu makan yang rendah dan tidak tertarik pada makanan.
    Bayi menjadi sulit makan atau tidak mau makan sama sekali
  3. Berat badan rendah.
    Karena tubuh rendah hemoglobin, sel tidak mendapatkan cukup oksigen untuk pertumbuhan, dan bayi memiliki penurunan panjang, dan berat badan.
  4. Detak jantung lebih cepat.
    Jantung berdetak lebih cepat untuk mengimbangi tingkat oksigen yang buruk.
  5. Pembengkakan pada anggota badan. Beberapa bayi yang terkena anemia biasanya mengalami pembengkakan pada bagian badan, misalnya pada tangan dan kaki. 
Untuk melakukan pencegahan supaya bayi tidak terkena anemia sebaiknya orangtua harus selalu memperhatikan setiap perubahan sang bayi. Jika bayi anda sudah terkena anemia sebaiknya obati dengan obat herbal anemia supaya mencegah terjadinya efek samping yang akan menimbulkan masalah pada sang bayi.  

Sekian & Terimakasih.

Tidak ada komentar: